Sabtu, 07 September 2013

RANGKAIAN MINIMUM SISTEM

 IC AT89C51 ini mempunyai empat buah port yang dapat digunakan sebagai masukan dan keluaran. Sebelum menggunakan IC Mikrokontroler AT89C51 ini langkah yang harus dipersiapkan adalah membuat rangkaian sistem minimum AT89C51. Setelah mendapatkan sebuah rangkaian sistem minimum yang lengkap, sistem minimum AT89C51 ini akan dioperasikan sebagai input sekaligus sebagai output pada keseluruhan rangkaian mikrokontroler AT89C51. Berikut merupakan gambar sistem minimum rangkaian mikrokontroler :
Sistem minimum mikrokontroler AT89S51 merupakan sebuah rangkaian minimum mikrokontroler AT89S51 agar mikrokontroler dapat bekerja dengan baik. Berikut merupakan gambar sistem minimum mikrokontroler AT89S51.
Pada rangkaian tersebut digunakan sebuah crystal yang berfungsi sebagai osilator. Biasanya osilator yang digunakan sebesar 12MHz.
PENJELASAN TENTANG PIN MICRO
 
 
Penjelasan dan fungsi pin dari mikrokontroler AT89C51 adalah sebagai berikut :
 Pin 1 sampai 8 (Port 1)
Port 1 merupakan saluran/bus I/O 8 bit dua arah dengan internal pull-up yang dapat digunakan untuk berbagai keperluan. Pada port ini juga digunakan sebagai saluran alamat pada saat pemrograman dan verifikasi.
 Pin 9
Merupakan masukan reset (aktif high), pulsa transisi dari rendah ke tinggi akan me-reset mikrokontroler ini.
 Pin 10 sampai 17 (Port 3)
Port 3 merupakan saluran/bus I/O 8 bit dua arah dengan internal pull-up yang memiliki fungsi
khusus. Bila fungsi khusus tidak dipakai, maka dapat digunakan sebagai port paralel 8 bit serbaguna. Selain itu sebagian dari port 3 dapat berfungsi sebagai sinyal kontrol pada saat proses pemrograman dan verifikasi.
Tabel Fungsi Khusus Port 3 AT89C51



 Pin 18 dan 19
Pin ini merupakan masukan ke penguat osilator berpenguat tinggi. Selain itu XTAL 1 dapat juga sebagai input untuk inverting oscilator amplifier dan input ke rangkaian internal clock sedangkan XTAL 2 merupakan output dari inverting oscilator amplifier
 Pin 20
Merupakan ground sumber tegangan yang diberi simbol GND.

 Pin 21 sampai 28 (Port 2)
Port 2 merupakan saluran/bus I/O 8 bit dua arah dengan internal pull-up. Saat pengambilan data dari program memori eksternal atau selama mengakses data memori eksternal yang menggunakan alamat 16 bit (MOVX @ DPTR), port 2 berfungsi sebagai saluran/bus alamat tinggi (A8 – A15). Sedangkan pada saat mengakses ke data memori eksternal yang menggunakan alamat 8 bit (MOVX @ R1), port 2 mengeluarkan isi dari P2 pada Special Function Register.
 Pin 29
Program Strobe Enable (PSEN) merupakan sinyal pengontrol untuk mengakses program memori eksternal masuk ke dalam bus selama proses pemberian/ pengambilan instruksi (fetching).
 Pin 30
Address Latch Enable (ALE)/PROG merupakan penahan alamat memori eksternal (pada port 1) selama mengakses ke memori eksternal. Pena ini juga sebagai pulsa/sinyal input pemrograman (PROG) selama proses pemrograman.
 Pin 31
External Access Enable (EA) merupakan sinyal kontrol untuk pembacaan memori program. Pada kondisi low maka pin ini akan berfungsi sebagai EA yaitu mikrokontroler akan menjalankan program yang ada pada memori eksternal. Apabila berkondisi high maka pin ini akan berfungsi untuk menjalankan program yang ada pada memori internal. Pin ini juga berfungsi sebagai tegangan pemrograman (VPP = +12V) selama proses pemrograman.
 Pin 32 sampai 39 (Port 0)
Port 0 merupakan saluran/bus I/O 8 bit open colector, dapat juga digunakan sebagai multipleks bus alamat rendah dan bus data selama adanya akses ke memori program eksternal. Pada saat proses pemrograman dan verifikasi port 0 digunakan sebagai saluran data. External pull-up diperlukan saat verifikasi.
 Pin 40
Merupakan sumber tegangan positif yang diberi simbol VCC.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar